Home / Aceh / Gayo Lues / Headline

Senin, 23 Oktober 2023 - 01:54 WIB

Pj.Bupati Gayo Lues , Lantik H.Jata Sebagai PJ.Sekda Kab.Gayo Lues

H jata

H jata

 

portaldatiga.com |  Pj Bupati Gayo Lues Drs. Alhudri, MM lantik Jata, SE., MM sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Gayo Lues, Senin (23/10/2023).

Pelantikan yang dilaksanakannya di Bale Pendopo Bupati Gayo Lues tersebut, dihadiri oleh Unsur Forkopimda, Para Staf Ahli, Para Asisten, Para Kepala SKPK serta tamu undangan lainnya.

“Pelaksanaan mutasi ini merupakan hasil evaluasi yang telah dilakukan pada beberapa lalu melalui seleksi terbuka JPT Pratama dan evaluasi kinerja Sekretaris Daerah yang dilaksanakan pada tanggal 19 September lalu,”kata Pj Bupati Gayo Lues dalam sambutannya.

Lanjutnya, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) telah mengeluarkan rotasi atau mutasi dilingkungan pemerintahan Kabupaten Gayo Lues.

“Jadi, hal tersebutlah yang menjadi dasar pelaksanaan pelantikan pada hari ini,”kata Pj Bupati.

Pj Bupati mengatakan, semoga kepercayaan dan amanah yang diberikan dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh dedikasi, juga dapat meneguhkan niat dan tekad untuk menjadi teladan baik dalam melaksanakan tugas maupun sebagai anggota masyarakat.

“Saya juga mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Sekda yang lama, yang telah mendedikasikan diri dan pengabdiannya terhadap pembangunan di Kabupaten Gayo Lues,”ucapnya.

Lanjut Pj, mengingat sudah memasuki triwulan ke-3 tahun anggaran 2023, maka ia meminta Pj Sekretaris Daerah untuk mengambil langkah-langkah kongkrit dalam menuntaskan program dan kegiatan pemerintah Kabupaten Gayo Lues.

“Segeralah berkoordinasi dalam penyusunan anggaran tahun 2024,”tutupnya. (Rc)

 

 

 

Sumber : Rilis Diskominfo Gayo Lues

Share :

Baca Juga

Aceh

Inovasi Layanan Pertanahan Dinilai Berikan Dampak Positif bagi Masyarakat, Kementerian ATR/BPN Raih Penghargaan Program Inovatif untuk Negeri pada Merdeka Awards 2024

Aceh

Teuku Riefky Fasilitasi Pengobatan Bocah Bocor Jantung Asal Aceh Jaya

Gayo Lues

Kajari Gayo Lues Beserta Rombongan Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran Kota Blangkejeren

Aceh Tengah

Beri Kuliah Umum di UNPAD, Menteri AHY Ungkap Capaian Sertipikat Tanah Elektronik Meningkat 46 Kali Lipat dalam Tujuh Bulan Terakhir

Gayo Lues

Kejari Gayo Lues Sosialisasi Pencegahan Sengketa, Konflik dan Perkara Pertahanan

Aceh

Api Hanguskan 15 Rumah di Desa Tungel Rikit Gaib  

Aceh

KEJAKSAAN NEGERI GAYO LUES EKSEKUSI UQUBAT CAMBUK TERHADAP 8 (DELAPAN) ORANG TERPIDANA PERKARA JINAYAT

Headline

Dari UGM, AHY Ajak Anak Muda Tidak Takut Bicara