Home / Aceh / Gayo Lues / Headline

Selasa, 7 Februari 2023 - 00:30 WIB

Kapolres Gayo Lues Gelar Apel Pasukan Oprasi Keselamatan Seulawah 2023

portaldatiga.com-Kapolres Gayo Lues AKBP, Efrianza S.I.K memimpin apel Gelar pasukan oprasi keselamatan lalu lintas Seulawah tahun 2023 dihalaman Polres Gayo Lues, Selasa (07/02/2023). Oprasi keselamatan lalu lintas Seulawah 2023 ini dilaksanakan selama 14 hari, terhitung tanggal 07 hingga 20 Februari 2023.

Kapolres Gayo Lues menyampaikan dengan mencermati kondisi dan perkembangan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di provinsi aceh selama tahun 2022, masih menunjukkan tingginya angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya. jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi mencapai 3.494 kasus, dengan jumlah korban meninggal dunia sebanyak 676 orang, sedangkan untuk kab. gayo lues angka kecelakaan lalu lintas terjadi sebanyak 19 kasus dengan jumlah korban meninggal dunia sebanyak 5 orang, selain itu, selama tahun 2022 juga terdapat 1.508 pelanggaran.

Kapolres juga menambahkan bahwa tingginya angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas tersebut sangat berkolerasi terhadap jumlah korban, baik korban meninggal dunia, luka berat, luka ringan maupun korban materil, guna mengatasi permasalahan lalu lintas tersebut, perlu dilakukan berbagai upaya untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas. selain itu, berdasarkan analisa dan evaluasi, tingginya angka kecelakaan lalu lintas dan pelanggaran yang terjadi selama ini disebabkan karena belum optimalnya budaya tertib dan keselamatan dalam berlalu lintas. kondisi ini tentunya harus menjadi perhatian kita semua dan merupakan tugas berat polri, khususnya satuan lalu lintas beserta pemangku kepentingan lainnya untuk terus berinovasi dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas.

Undang-undang no. 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan telah mengamanatkan kepada penyelenggara lalu lintas dan angkutan jalan, untuk memelihara 4 hal, yaitu :1. mewujudkan dan keamanan, keselamatan dan kelancaran serta ketertiban berlalu lintas (kamseltibcarlantas); 2. meningkatkan kualitas keselamatan menurunkan tingkat korban kecelakaan lalu lintas; 3. membangun budaya tertib berlalu lintas; 4. meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Dan untuk mewujudkan kondisi yang diharapkan tersebut, salah satu upayanya adalah dengan menggelar operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi “keselamatan seulawah-2023”. operasi ini bersifat terbuka dan dilaksanakan dalam bentuk harkamtibmas lantas dengan kegiatan preemtif, preventif namun humanis dalam mengedepankan disertai persuasif rangka meningkatnya kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas guna meningkatkan simpati masyarakat terhadap polisi lalulintas. Ujar Efrianza. (Pers Rilis Humas Polres Gayo Lues/rc) 

Share :

Baca Juga

Aceh

Alaidin Abu Abbas fasilitasi warga Bener Meriah yang dirujuk ke Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin Banda Aceh melalui fasilitas Rumah Singgah nya

Aceh

Pastikan Layanan Kementerian ATR/BPN Selalu Hadir, Menteri AHY Tinjau Layanan Tanah Akhir Pekan dan Serahkan Sertipikat Tanah Elektronik

Aceh

Buka Rakernis Ditjen PTPP, Menteri AHY Bicarakan Peran Penting Pengadaan Tanah bagi Pembangunan di Indonesia

Aceh

Konslet Arus Pendek Sebabkan Kebakaran di Desa Tungel Rikit Gaib

Aceh

Polres Gayo Lues Lakukan Razia ke Pedagang Kembang Api

Aceh

Polisi Pemuda leting 46 Polres Gayo Lues Polda Aceh N46EN24 GAJA50RA bagikan Takjil Gratis Jelang Buka Puasa

Aceh

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya,S.H.,S.I.K. Salurkan Bansos kepada korban kebakaran di Kutapanjang

Aceh

Mendiami Tanah Sejak 16 Tahun Silam, Buruh Harian Lepas dari Kabupaten Bogor Terima Sertipikat Tanah dari Menteri AHY